Wednesday 25 August 2010

3.2 Desain Penelitian

Desain penelitian merupakan rancangan penelitian yang akan digunakan dalam melakukan tahap-tahap kerja dalam proses penelitian. Atau di tingkat sekolah menegah yang lebih dikenal dengan istilah langkah kerja. Penjelasan mengenai rancangan atau desain penelitian yang digunakan dalam sebuah penelitian sangatlah perlu diberikan pada setiap jenis penelitian, terutama penelitian eksperimental. Ada pula yang mendefinisikan bahwa desain penelitian adalah semua proses yang diperlukan dalam perencanaan dan pelaksanaan penelitian. Demikian pula dalam penulisan laporan penelitian, ada yang menuliskan desain penelitian, ada pula yang membuat desain hanya sebagai panduan dalam melaksanakan penelitian dan tidak ditulis dalam karya tulis hasil penelitiannya. Untuk karya ilmiah remaja umumnya desain penelitian menerangkan teknik penelitian yang digunakan. Artinya penelti cukup memberi penjelasan singkat tentang teknik yang digunakan selama melakukan penelitian sampai menghasilkan data untuk disimpulkan. Namun yang perlu diingat adalah bahwa teknik apa saja yang dijelaskan dalam makalah, mengandung konsekwensi yaitu data yang dihasilkan. Jika peneliti menyebutkan menggunakan teknik eksperimen, maka dalam makalah harus ada data hasil eksperimen. Jika peneliti menjelaskan bahwa teknik yang digunakan adalah dengan wawancara maka dalam makalah juga harus ada data hasil wawancara. (Macam-macam desain dan teknik penelitian akan dibahas pada buku lanjutan.)

Cara penulisan teknik penelitian atau desain penelitian pada Contoh 1 dan contoh 2 ternyata tidak sama. Pada contoh 1,  peneliti menggambarkan desain penelitianya dengan membuat gambar diagram langkah penelitian,  sedangkan pada contoh 2 peneliti menguraikan dengan kalimat sederhana tentang teknik yang digunakan. Berdasarkan pengalaman selama ini ternyata kedua bentuk di atas diakui kebenarannya terbukti bahwa kedua karya tulis di atas pernah menjadi finalis tingkat nasional.


-->

No comments:

Post a Comment